Sunday, May 11, 2008

Bangkok Intl Motor Show 2008 (Bag 1)


Minggu pagi ini, sekitar jam 10an saya sudah bersiap-siap dari rumah menuju BITEC (Bangkok International Trade and Exhibition Center), di Bang Na, Bangkok. Sejak tgl 26 Maret lalu sampai dengan 6 April 08, di sana diselenggarakan 29th Bangkok International Motor Show 2008 (BIMS), salah satu pameran paling bergengsi di Thailand.

Cuaca pagi ini mendung, cukup kontras dengan cuaca hari-hari sebelumnya yang sangat terik, maklum di Bangkok saat ini sudah masuk musim panas, suhu udara di siang hari bisa mencapai 32C sepertinya lebih panas dari Jakarta, namun pagi ini udara cukup sejuk.

Keluar rumah jalanan masih sepi, mungkin karena hari Senin besok hari libur jadi banyak yang berlibur keluar kota. Entah karena cuaca mendung, GPS yang dinyalakan sejak keluar rumah tadi masih juga belum dapat mengunci sinyal satelit, memang sih saya tahu ancer-ancernya menuju Bitec, tapi mengingat jalan tol di Bangkok bercabang2, saya nggak ingin salah ambil jalur.

Dari Sukhumvit, sebenarnya menuju Bitec cukup mudah, tinggal mengikuti jalan utama (jalan Sukhumvit) di bawah jalur Sky Train (BTS) ke arah On Nut dan terus saja sekitar 4km sampai bertemu perempatan besar jalan Sukhumvit dengan jalan Bang Na Trat/Burapa Withi Expressway /Route 3. Gedung Bitec sendiri berada persis di sudut perempatan tersebut di sebelah kiri depan. Untuk masuk ke lokasi bisa melalui pintu utama dari jalan Bang Na Trat atau melalui pintu samping dari jalan Sukhumvit. Kalau anda datang dari Sukhumvit, akan lebih mudah masuk dari pintu samping karena tidak harus memutar balik di jalan Bang Na Trat, dan pintu samping ini relatif lebih sepi dan lebih mudah untuk mencari tempat parkir.

Ketika GPS sudah mengunci satelit, saya langsung memilih tujuan Bitec. Sebenarnya ketika semalam saya melakukan simulasi rute dari rumah menuju Bitec, GPS menyarankan untuk mengambil rute Sukhumvit (non Toll), namun saya memilih untuk lewat Expressway 1 dengan membayar tol 40B (Rp 12,000 - tol dalam kota termahal di Bangkok ialah Expressway 1), masuk dari pintu Port (di selatan jalan Rama IV) ke arah Bang Na, rute ini sedikit lebih jauh lokasi saya tinggal tapi pasti bebas hambatan dan saya bisa keluar langsung di perempatan Bitec dan masuk lewat pintu samping.

Begitu masuk lahan parkir, di sana sudah banyak petugas parkir yang mengarahkan (jadi ingat Parkir Timur Senayan), biasanya lahan parkir di Bangkok gratis, namun kali ini dikenai karcis parkir 60B (alamak Rp 18,000!), cincai lah untuk acara setahun sekali ini.

Kalau tidak mau repot nyetir sendiri, sebenarnya kita bisa naik taksi, atau Sky Train (BTS) jurusan On Nut dan turun di stasiun terakhir (max 30B atau Rp 9000), dari sana disediakan shuttle bus gratis ke Bitec.

.... bersambung ke blog berikutnya

No comments: